DESKRIPSI MATA KULIAH


Assalamualaikum Wr.Wb.

Tabik Pun...

Salam sejahtera untuk kita semua

Bahasa Indonesia merupakan mata kuliah umum dengan beban 2 sks. Semua jurusan wajib mengambilnya. Padahal mata kuliah ini sudah kalian pelajari sejak SD, SMP, dan SMA. Akan tetapi ketika di kampus bertemu kembali.

Kenyataan terjadi, masih banyak kalian yang berbahasa kurang tepat. Baik bahasa lisan dan tulisan. 

Setelah mengikuti mata kuliah ini mahasiswa mampu memahami dan menggunakan kaidah tata tulis Bahasa Indonesia Laras Ilmiah, seperti EYD, diksi, kalimat efektif, tata kalimat,  paragraf, karya ilmiah, dan penalaran, sehingga dapat menerapkannya dalam bahasa lisan dan tulisan secara benar.

Tujuan akhirnya, kalian dapat berbahasa lisan dan tulisan. Dapat berkomunikasi engan baik kepada siapa pun. Yang akhirnya kalian dapat menulis tugas akhir, skripsi dengan baik.

Terima kasih

Wassalamualaikum Wr.Wb.